Photobucket

Anjing Juga Bisa Cemburu

Rabu, 05 September 2012 · Posted in ,


Cemburu…. Hmmm siapa yang merasa tidak  pernah cemburu???? Aku rasa semua orang pernah ya.. karena cemburu itu merupakan sifat yang mendasar dalam diri manusia, cemburu sama pacar, sama teman, saudara itu hal yang biasa. Tapi tak hanya manusia yang bisa cemburu. Binatangpun bisa cemburu… mungkin kalau kita lihat, banyak bertebaran video tentang hewan cemburu di youtube. Akan tetapi pernahkah hewan peliharaanmu cemburu pada dirimu saat kamu mendekati hewan lain?
Itulah yang terjadi antara aku dan anjing kesayanganku bernama Gery. Si gery ini pacar kedua buat aku bahkan mungkin bisa dibilang Gery bisa jadi lebih setia daripada pacarku. Gery ini tumbuh bersama keluarga pacarku hampir 3tahun lebih dan tiga bulan terakhir ini aku ajak dia kesingaraja biar tau hawa kota, kasian kalau tinggal didesa terus (becanda dinkkkk),gery itu sudah jadi teman setiaku untuk olah raga tiap pagi baru bangun dan sore saat pulang kerja dan ngga pernah bilang capek. Tetap setia
menunggu dirumah saat aku tinggal kerja tidak pernah minta ikut kerja… hahahaha… pokoknya sehari ngga ketemu gery, ngga ngajak jalan-jalan, ngga ngasi susu, ngga ngasi dia makan langsung rasanya ada yang kurang.
Awalnya Cuma gery satu-satunya anjing di kos, jadi ya seisi kos rasanya semua sayang sama dia, tiap menit ada yang nyapa bilang Geryyyyyy, ada aja yang ngasi remahan biscuit, sisa susunya adik bayi pokonya banyak yang manjain. Nahhh kemudian tuan rumahku minta anjing didesa klo dibali dibilang anjing kacang dan diberi nama blacky karena bulunya yang hitam, nah dari situ sudah mulai kelihatan kalau gery ngga suka ada temannya, tiap deket anjing blacky pasti bawaannya pengen gigit, makannya ngga mau dimakan tapi klo sudah mau dikasi blacky di gonggong kenceng. Haaa….. ada2 saja nih anjing. Tapi semenjak blacky tumbuh besar penghuni kos jadi banyak yang benci soalnya suka gigit sandal dan handuk yang terjemur jadilah tiap deket area kos blacky jadi diusir, dan u know si gery jadi aman dan kembali jadi anjing yang disayang secara penuh.
Nahhh tiga hari yang lalu, bapak kos beli anjing lagi, anjing ras tapi ngga tau jenis apa, anjingnya besar bulunya lebat, matanya sipit wahhh badannya mungkin 10kali badannya si gery, tapi meskipun bertubuh besar anjing ini ngga galak sama sekali, makanya suka banget elus anjing baru bapak kos. Anjingnya bernama tomy, dan sudah bisa ditebak gery ngga suka sama tomy, apalagi kalau aku dekat sama tomy gery pasti mengonggong kenceng sekali sambil loncat-loncat ingin keluar dari kandangnya. Tiap aku dekat sama tomy dia pasti marah menunjukkan wajah sangarnya dengan telinga yang awalnya lepek menjadi berdiri… dan yang lucunya lagi ternyata saat cemburu anjingpun bisa nekat, kemarin ketika tanpa sengaja talinya tomy terlepas dan mendekatiku, si gery dengan sekuat tenaga berusaha loncat dari kandangnya dan menantang tomy untuk bergulat… dan tentu saja tak kuizinkan langsung gery kumasukkan kandang lagi dan kukunci, mengingat kalau gery dan tomy jadi bergulat mungkin gery hanya tinggal nama, mengingat badan tomy yang besar sedangkan gery yang mini mungkin ditindih sekali gery langsung mati. Ckckckck ini sebuah bukti nyata bahwa tak haya manusia tapi hewanpun bisa cemburu….

Leave a Reply

Diberdayakan oleh Blogger.